Makassar

Makassar Siapkan Strategi Jelang Rakernas APEKSI dan Indonesia City Expo 2025

Tim Redaksi
9
×

Makassar Siapkan Strategi Jelang Rakernas APEKSI dan Indonesia City Expo 2025

Sebarkan artikel ini
Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo (ICE) ke-21, yang akan berlangsung di Surabaya pada Mei 2025.
Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo (ICE) ke-21, yang akan berlangsung di Surabaya pada Mei 2025.

MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi untuk mematangkan persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) serta Indonesia City Expo (ICE) ke-21 yang akan digelar di Surabaya pada Mei 2025.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wakil Wali Kota pada Kamis (13/3/2025), Aliyah menekankan bahwa partisipasi Makassar dalam agenda nasional ini harus memberikan dampak nyata bagi kota dan warganya.

“Rakernas APEKSI adalah momen penting bagi kita untuk belajar dari kota-kota lain, memperkuat jejaring, serta memperkenalkan inovasi yang telah kita lakukan di Makassar. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan diri dengan baik agar kehadiran kita benar-benar memberikan kontribusi positif,” ujar Aliyah.

Baca:  Pemkot Makassar Abadikan Nama Hoo Eng Djie, Seniman Tionghoa Pencipta Lagu Ati Raja

Dia juga menyoroti pentingnya efisiensi anggaran serta penyesuaian program kerja dengan kebijakan nasional. Menurutnya, setiap agenda yang diikuti harus selaras dengan visi pembangunan Kota Makassar agar manfaatnya bisa dirasakan secara optimal.

Lebih lanjut, Aliyah mengusulkan agar delegasi Makassar menjalin kolaborasi dengan Mulia Creative Hub untuk memaksimalkan partisipasi dalam berbagai kegiatan Rakernas dan ICE 2025.

Persiapan Matang untuk Kontribusi Maksimal

Rakernas XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo 2025 akan menghadirkan berbagai agenda strategis, termasuk Youth City Changer pada 6-7 Mei, Workshop Teknologi Informasi & Forum BAKTI serta Gala Dinner pada 7 Mei.

Baca:  Makassar dan Australia Perkuat Kolaborasi Revitalisasi Permukiman Kumuh

Juga ada Musyawarah Nasional APEKSI, Indonesia City Expo, City Tour, dan Serasehan Istri Wali Kota pada 8 Mei, ICE Business Forum serta Indonesia Art Festival pada 8-10 Mei, hingga rangkaian kegiatan seperti Penanaman Pohon dan Karnaval Budaya pada 9 Mei.

Dengan agenda yang padat, persiapan Kota Makassar menjadi kunci agar dapat berkontribusi secara maksimal dan memperkenalkan berbagai inovasi serta potensi daerah kepada peserta dari seluruh Indonesia.

Rapat koordinasi ini turut dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Kota Makassar Irwan Adnan, Asisten I Muhammad Yasir, Asisten II Fathur Rahim, Asisten III Irwan Bangsawan, Plt. Kadis Kominfo Mario Said, serta jajaran SKPD terkait.

Baca:  PKBGT Jemaat Sudiang Gelar Pasar Murah Sambut Idul Fitri, Wakil Wali Kota Makassar Berikan Apresiasi

Dengan persiapan yang matang dan strategi yang tepat, Kota Makassar diharapkan dapat tampil optimal dalam Rakernas APEKSI dan ICE 2025, sekaligus membawa manfaat konkret bagi perkembangan kota di masa mendatang. (*)