BeritaSulawesi Selatan

Pemprov Sulsel Dorong ASN Jalani Pemeriksaan Kesehatan dan Tes Narkoba

Tim Redaksi
13
×

Pemprov Sulsel Dorong ASN Jalani Pemeriksaan Kesehatan dan Tes Narkoba

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Dr dr Ishak Iskandar, M.Kes (Foto: TribunTimur)
Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Dr dr Ishak Iskandar, M.Kes (Foto: TribunTimur)

MAKASSAR – Untuk memastikan kesehatan serta kedisiplinan para Aparatur Sipil Negara (ASN), Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) berencana mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis yang mencakup tes narkoba.

Program ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat dan produktif.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulsel, Muh. Ishak Iskandar, menyampaikan bahwa kebijakan ini merupakan instruksi langsung dari Gubernur Sulsel dan selaras dengan program prioritas nasional Asta Cita Presiden.

“Pemeriksaan kesehatan ini akan mencakup seluruh ASN, termasuk tes narkoba. Ini adalah bagian dari kebijakan strategis untuk memastikan para pegawai tetap sehat dan bebas dari penyalahgunaan narkotika,” jelasnya saat ditemui di Kantor Gubernur, Selasa (11/3/2025).

Baca:  Gugatan Terdaftar di MK, Tim Danny-Azhar Yakin Penuhi Syarat dan Lolos ke Sidang Pleno

Saat ini, Dinkes Sulsel masih melakukan kalkulasi terkait kebutuhan anggaran sebelum mengajukan proposal pendanaan ke Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

“Kami masih dalam tahap perhitungan anggaran. Setelah rampung, anggaran akan kami ajukan agar program ini bisa segera direalisasikan,” tambahnya.

Pemerintah berharap program ini dapat meningkatkan kesadaran ASN tentang pentingnya menjaga kesehatan serta mencegah potensi penyalahgunaan narkoba di lingkungan pemerintahan.

Dengan pemeriksaan rutin, ASN diharapkan mampu bekerja secara lebih optimal dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. (*)